Mahasiswa Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini Fakultas Tarbiyah Universitas Islam Zainul Hasan Mengadakan “Workshop Peningkatan Kompetensi Guru Melalui Menggambar dan Mewarnai Sebagai Sarana Healing Therapist Kepada Anak Didik”

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) Fakultas Tarbiyah Universitas Islam Zainul Hasan berkolaborasi dengan IGTKI- PGRI Kecamatan Kanigaran Kota Probolinggo mengadakan “Workshop Peningkatan Kompetensi Guru Melalui Menggambar dan Mewarnai Sebagai Sarana Healing Therapist Kepada Anak Didik”. Selasa (14/03/2023)

Kegiatan ini di ikuti oleh perwakilan dari Universitas Islam Zainul Hasan mahasiswa semester 4 program studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini Fakultas Tarbiyah yang di bimbing langsung oleh dosen Terza Travelancy DP, M. PD dan pesertanya seluruh guru TK di Kecamatan Kanigaran Kota Probolinggo.

Maksud dan tujuan dari Workshop ini yaitu sebagai wujud implementasi mata kuliah kreativitas, menggambar dan seni rupa AUD dengan berkerja sama dengan seluruh guru TK Kecamatan Kanigaran Kota Probolinggo yang menghadirkan narasumber pelukis nasional.

You may also like...

Leave a Reply